Ketahui Berbagai Kandungan Beras Merah Berikut Ini
Apabila Moms sedang mencari alternatif untuk mengganti beras putih yang umumnya disantap di rumah, ada beberapa alternatif penggantinya, seperti beras merah dan beras cokelat. Banyak penelitian menyebutkan bahwa kandungan gizi beras merah dan cokelat lebih baik dibandingkan beras putih. Lalu apa saja manfaat dan kandungan beras merah? Simak penjelasan berikut ini ya Moms!
Manfaat dan Kandungan Beras Merah
Menjaga berat badan
Beras merah mengandung serat yang tinggi, sehingga ampuh untuk melancarkan pencernaan dan membuang lemak berlebih yang mengendap di perut dan usus besar. Tidak hanya itu, tingkat kalorinya pun cukup rendah, sehingga mudah untuk diolah oleh tubuh menjadi energi dan tidak banyak yang tersisa menjadi lemak.
Mengontrol kolesterol dan gula darah
Apakah Moms menderita diabetes? Tidak hanya serat yang tinggi, kandungan kalori pada beras merah juga sangat rendah apabila dibandingkan dengan beras putih, oleh karena itu secara umum jauh lebih menyehatkan bagi tubuh dan lebih aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes.
Menjaga daya tahan tubuh
Kandungan vitamin B pada beras merah dapat membantu pembentukan sel darah merah, sterotonin dan metabolism karbohidrat. Selain itu, kandungan mineralnya seperti zat besi, zinc dan mangan juga bermanfaat untuk meningkatkan stamina tubuh. So, kandugan beras merah memang sangat bagus untuk tubuh Moms ya.
Menjaga kesehatan tulang
Beras merah mengandung dua zat hebat, yaitu kalsium dan magnesium. Keduanya memiliki peranan penting dalam proses pembentukan tulang dan ampuh untuk menjaga kesehatan tulang, gigi, serta mencegah osteoporosis.
Antioksidan alami
Kandungan zat besi dan mangan serta zat antosianin yang ada pada beras merah adalah sumber antioksidan alami yang berguna mencegah kerusakan sel-sel tubuh dari radikal bebas.
Menjaga kesehatan jantung
Beras merah termasuk dalam jenis produk whole grain atau biji-bijian utuh. Hal ini berarti jenis biji-bijian yang tidak mengalami proses pengolahan atau penggilingan, sehingga sebagian besar bagian dari biji tersebut masih utuh dan dapat dikonsumsi. Biji-bijian utuh sendiri dipercaya dapat mencegah penyakit kronis seperti penyakit jantung, hal ini karena senyawa lignan yang terkandung di dalamnya mampu menurunkan lemak darah, tekanan darah serta peradangan di arteri.
Nah bagaimana Moms, apakah Moms sudah mengetahui berbagai kandungan yang terdapat dalam beras merah? Akan tetapi, dibalik kehebatan kandungan gizi beras merah, ternyata terdapat satu kendala dalam menikmati bahan satu ini, yaitu cara pengolahannya. Karena beras merah tidak melalui proses penggilingan seperti beras putih, memang menjadikannya lebih sulit dimasak. Beras merah mengandung serat yang tinggi sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menjadikannya lembut.Â
Meskipun sedikit lebih menantang, hal ini bukan sesuatu yang mustahil dilakukan. Terlebih sekarang begitu banyak resep menarik dengan bahan dasar beras merah yang bisa Moms coba.
So, apakah Moms tertarik untuk beralih ke beras merah?
Baca Juga: Jenis Makanan Fungsional untuk Rencana Diet Moms