Yuk Ketahui Tahap Perkembangan Bayi pada Usia 3 Bulan!

Perkembangan Bayi 3 Bulan

Ketika sang buah hati mulai memasuki usianya yang 3 bulan, Moms harus lebih ekstra dalam menyesuaikan diri. Pada usia ini tumbuh kembang sang buah hati akan semakin terlihat. Lalu, bagaimana perkembangan bayi pada usia 3 bulan? Berikut beberapa penjelasannya.

Perkembangan Bayi Usia 3 Bulan

perkembangan bayi usia 3 bulan

Tidak mudah tentunya dalam merawat sang buah hati ketika mulai memasuki usia 3 bulan. Moms juga akan membutuhkan support serta istirahat yang cukup. Melansir WebMD, berikut terdapat perkembangan bayi pada usia 3 bulan.

Keterampilan Motorik

Pada perkembangan bayi usia 3 bulan, kekuatan leher yang dimilikinya akan semakin meningkat. Hal ini akan terlihat ketika Moms mengangkat sang buah hati, goyangan pada kepalanya tidak akan terlihat seperti dahulu. 

Pada usia ini, bayi juga memiliki kekuatan pada tubuh bagian atas yang cukup untuk menopang kepala dan dada dengan lengan sambil tengkurap. Lalu kekuatan tubuh bagian bawah juga akan terlihat seperti untuk meregangkan kaki dan menendang.

Tangan bayi juga mulai bisa membuka dan menutup, menyatu, menggesek mainan gantung warna-warni, mengambil mainan, dan memasukan mainan langsung ke mulutnya.

Tidur

Sistem saraf bayi yang berusia 3 bulan sudah matang, perutnya bisa menampung lebih banyak ASI atau susu formula. Perubahan tersebut akan memungkinkan bayi Moms untuk tidur selama enam atau tujuh jam pada suatu waktu. Moms dapat memanfaatkan momen ini untuk beristirahat juga lho!

Apabila sang buah hati terbangun di tengah malam, Moms dapat menunggunya sekitar 30 detik sebelum menghampiri bayi. Hal ini karena, tak jarang bayi akan menangis selama beberapa detik dan kemudian kembali tidur.

Akan tetapi, apabila tangisan bayi tidak kunjung berhenti Moms tetap dapat menghampirinya. Jika memang bayi merasa lapar atau perlu digantikan popoknya, maka sebaiknya tetap lakukan dalam keadaan gelap. Hal ini bertujuan agar bayi mengetahui bahwa malam hari hanya digunakan untuk tidur saja.

Panca indera pada perkembangan bayi usia 3 bulan

Pendengaran dan penglihatan sang buah hati telah membaik. Bayi pada usia ini dapat menoleh dan tersenyum ketika mendengar suara Moms atau suami. 

Bayi juga masih akan lebih menyukai melihat mainan berwarna cerah. Hal ini karena warna cerah merupakan warna yang kontras dan tajam sehingga  lebih mudah dilihat. Wajah sangat menarik bagi bayi berusia 3 bulan. Moms juga dapat menatap mata bayi dan bayi akan kembali menatap ke mata Moms.

Komunikasi

Perkembangan bayi usia 3 bulan yang berikutnya adalah mengenai komunikasi. Perlu Moms ketahui bahwa menangis sudah bukan lagi metode komunikasi utama sang buah hati. Bayi berusia 3 bulan seharusnya menangis tidak lebih dari satu jam setiap hari. Apabila tangisan bayi melebihi waktu yang seharusnya, atau tampak berlebihan bagi Moms, sebaiknya konsultasikan dengan dokter anak, karena bisa jadi terdapat kondisi medis tertentu yang bisa dialami bayi.

Bayi akan mulai mengeluarkan suara vokal seperti “oh” atau “ah”. Moms dapat mengajaknya berinteraksi seperti menceritakan suatu hal. Tunjukan pula ekspresi wajah ketika Moms sedang berinteraksi dengan bayi.

Itulah beberapa perkembangan bayi pada usia 3 bulan yang bisa Moms ketahui. Penting untuk Moms pahami bahwa tiap bayi berbeda. Moms tidak perlu khawatir apabila bayi tidak/terlambat dalam melewati tahap perkembangannya. Akan tetapi, konsultasikan kepada dokter jika setelah 3 bulan bayi belum mengalami merespon kebisingan, tersenyum, meniru orang, dan mengambil suatu barang seperti mainan. 

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Jadwal Makan Bayi 6 Bulan yang Perlu Moms Ketahui

Referensi:

(COVID-19), C., Health, E., Disease, H., Disease, L., Management, P., & Conditions, S. et al. (2021). Baby Development: Your 3-month-old. Retrieved 29 August 2021, from https://www.webmd.com/parenting/baby/baby-development-3-months#1

Momslyfe tidak mempunyai wewenang untuk menyediakan saran medis, diagnosis, maupun pengobatan. Untuk konsultasi medis disarankan agar Moms mengunjungi dokter atau tenaga medis terdekat.

Related Articles

guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x